April 13, 2016

Dahsyatnya Shalat Subuh dan Turki tanpa Hutang

Bismillahirrahmannirrahim... 
Prof. Didin Hafiduddin saat berceramah di Masjid Al Irsyad (Jumat 24 /04/15) menceriterakan KEBANGKITAN BANGSA TURKI sekarang ini. 

Pembangunan Nasional luar biasa tanpa bantuan pinjaman dari luar negeri (bandingkan dengan Indonesia yang hutangnya nomer 5 di dunia, sekarang mencapai Rp 3300 Triliun)

 Pemerintah Turki saat ini mencanangkan 3 Program Nasional: 
. Gerakan shalat subuh berjamaah di masjid 
2. Gerakan ekonomi umat (banyak dikuasai orang muslim) 
3. Gerakan infaq sadaqah

GERAKAN SHALAT SUBUH DI MASJID, memperoleh sambutan luar biasa dan MENCENGANGKAN!! 
Beliau menyaksikan bahwa SHOLAT SUBUH SAMA SEPERTI SHALAT JUM'AT. Membludak, penuh, luar biasa! Dan yang lebih mencengangkan, para remaja Turki ke masjid dengan mobil² mewah di parkir dihalaman masjid. 

Ternyata SHALAT SUBUH BERJAMAAH DI MASJID MENAMPILKAN RAHASIA YANG MENAKJUBKAN. 

Berbagai kesulitan nasional Turki, nampaknya bisa dipecahkan dengan mulus dan lancar karena adanya shalat subuh yg berjamaah tsb. 

 Cerita Prof.Didin Hafiduddin ini tentang PERUBAHAN SOSIAL di TURKI mengingatkan sejarah yang diceriterakan di dalam Al Qur’an bahwa subuh ternyata juga menjadi WAKTU PERALIHAN DARI ERA JAHILIYAH MENUJU KE ERA TAUHID, dimana kaum ‘Ad, Tsamud, & kaum durhaka lainnya dilibas pada waktu subuh dan sebagai penanda berakhirnya dominasi jahiliyah dan munculnya cahaya tauhid. 

 Banyak sekali hadits yang mendorong untuk melaksanakan shalat subuh, dan menyanjung mereka yang menjaganya. Rasullullah SAW bersabda: "Dua rakaat fajar (shalat sunnah sebelum subuh) lebih baik dari dunia dan seisinya." (HR.Muslim) . "

Dan jika mereka mengetahui apa yang tersimpan di dalam shalat subuh dan isya’ maka mereka akan mendatanginya walau dengan merangkak." (HR.Bukhari) Lalu... APA YANG MENGHALANGI KITA SHALAT SUBUH DI MASJID??? Shalat subuh merupakan sumber dari segala sumber cahaya di Hari Kiamat

0 komentar:

blogger templates | Make Money Online